Anak Ku Sazali
BY: P. Ramlee
Anakku Sazali dengarlah
Lagu yang ayahanda karangi
Sifatkan laguku hai anak
Sebagai sahabatmu nanti
Anakku Sazali juwita
Laguku jadikan pelita
Penyuluh di gelap gelita
Pemandu ke puncak bahagia
Andainya kamilah kembali
Menyahut panggilan Ilahi
Laguku sebagai ganti
Dijiwamu hidup abadi
Menjagamu wahai Sazali
Anakku Sazali dengarlah
Lagu yang ayahanda karangi
Sifatkan laguku hai anak
Sebagai sahabatmu nanti
***
Ketemu lirik ini, saya jadi kangen sekali dengan Amak dan Apak, mereka sangat suka lagu ini. dulu saya sering mendengar Bapak melantunkan lagu ini. I miss u Pak, dan katanya ibu dan Bapak suka sekali nonton film Ramlee waktu mereka masih muda. nostalgia muda muda. Kata Amak adegan film Ramlee di penjara membuatnya menangis, saya sangat penasaran dengan film itu, sampai sekarang saya belum bisa menemukannya.
ini lagu gambaran CInta sejati, cinta orang tua pada anaknya yang tak akan lekang ditelan masa.
2 comments:
rasanya sejak kebelakangan ini, sering terlihat orang indonesia yang mengaitkan apa saja dengan p. ramlee.
ada filem 'koper', si tompi cerita tentang ramlee dlm lagunya dan kini kamu menulis ttg lagunya.
aku kurang pasti yg mana satu lagu ini, dari ratusan lagu-lagunya.
to: Azeel ; Bukan sengaja nak mengaitkan tapi memang sudah terkait sejak dulunya, saya pun tak tahu mana itu Ramlee, saya tau dari orang tua, yang suka lagunya waktu masih muda. jadi bukan akhir akhir ini. ingat lagu ini ingat lansung ayah bunda, saya tidak terbayang Ramleenya karena memang tidak tahu.
saya juga kurang tahu ada banyak orang indonesia yang suka mengait2kan apa saja dengan Ramlee, mungkin mereka suka atau bernostalgia.
kalau saya suka sesuatu ya suka saja, orang lain suka atau tidak itu tak jadi masalah.
yang jelas lagunya bagi saya sangat bagus....
Post a Comment